Kamis, 05 Januari 2012

PPP Targetkan Kursi Dewan Terbanyak Di DPRD Sumenep


Sumenep, Memo- Hari ulang tahun atau Harlah Partai Persatuan Pembangunan PPP Cabang Sumenep ke 39, kemarin digelar sederhana  di kantor PPP, tepatnya di Jalan Lingkar Barat, Kota Sumenep. Hadir dalam acara tersebut seluruh jajaran pimpinan PPP, mulai dari tingkatan DPC dan DPW Jawa Timur.
KH. A Warist Ilyas, Ketua Majelis Pertimbangan PPP cabang Sumenep, dalam sambutannya meminta seluruh kader PPP Sumenep, agar terus meningkatkan kulaitas militansinya dalam meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap partai berlambang ka’bah itu. Dirinya juga berharap, para kader partai itu terus bersemangat dalam memperjuangkan kebesaran partai.
“Kami berharapa seluruh kader PPP ikut pro aktif dalam membesarkan partai yang kita sayangi ini. Jangan pernah menyerah untuk selalu berjuang demi besarnya partai ini”, kata KH.Warits Iliyas mengawali sambutannya, Kamis (5/1).
Sementara itu Baharuddin, ketua DPC PPP Sumenep, dalam kesempatan yang sama mengatakan, pihaknya akan terus berupaya maksimal mengembangkan partai ini, terutama dalam meraih kursi dominan di kursi legislative Sumenep pada priode yang akan datang. Menurutnya, tidak ada pilihan lagi kecuali terus melakukan berbagai upaya pendekatan ke sejumlah tokoh yang ada. “Termasuk juga selektifitas perekrutan kader militant yang berpengaruh, seperti Dewi Khalifah Safraji yang sudah bergabung dengan partai kita”, kata Baharuddin.
Dalam kegiatan Harlah PPP itu tampak Dewi Khalifah, yang merupakan  pengurus wilayah Jawa Timur ikut hadir dalam kegiatan tersebut. Bahkan perempuan cantik mantan politisi PKB itu malah sibuk membagi-bagikan kain batik ke sejumlah kader PPP yang hadir. “ Pemberian baju Batik ini hanya sebagai cinderamata di hari ulang tahun PPP yang ke 39. Ini apresiasi kebahagiaan kita dihari yang istimewa partai kita”, kata Dewi Khalifah yang lebih karib dipanggil nyai Eva itu kalem. (fr)

Tidak ada komentar:

***Selamat datang di blog berita Surat Kabar Harian Pagi MEMORANDUM***

Followers